wilayah teritorial perairan laut Nabire mempunyai beragam potensi alam kelautan yang harus dijaga.
Biak (ANTARA News) - Komandan Pangkalan TNI AL Biak, Kolonel Marinir Nur Alamsyah, mengatakan, rencana pendirian pos TNI Angkatan Laut di wilayah Kabupaten Nabire, Papua, masih dikaji serta disurvei kelayakannya.

"Apakah hasil survei tim TNI AL keberadaan pos TNI-AL itu merupakan kebutuhan atau tidak masih dilakukan pengkajian," katanya, di Biak, Jumat.

Ia mengatakan, jika kelak hasil survei kehadiran pos TNI-AL di Kabupaten Nabire dinilai sangat layak dibentuk maka kebijakan operasionalnya akan menunggu keputusan pimpinan TNI-AL.

Dia mengakui, wilayah teritorial perairan laut Nabire mempunyai beragam potensi alam kelautan yang harus dijaga.

Kehadiran pos TNI-AL mendatang, lanjut Nur Alamsyah, seandainya bisa terealisasi dalam waktu dekat akan menjadi mata dan telinga TNI-AL dalam mengawasi serta mengamankan wilayah perairan laut di kabupaten Nabire.

"Kebijakan pembentukan pos keamanan TNI-AL merupakan program serta kebijakan pimpinan TNI sehingga jika nantinya terealisasi maka jajaran Lanal Biak siap mendukung," ujar Nur Alamsyah.

Disinggung target pembentukan pos TNI-AL Nabire,lanjut Danlanal Nur Alamsyah, dirinya belum bisa memastikan secara detail karena pengambilan keputusan harus menunggu kebijakan pimpinan TNI AL.

"Cepat atau lambat pembentukan pos TNI-AL di Nabire masih menunggu hasil survei," kata Nur Alamsyah.

(ANT.M039)



Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2011