Mudah-mudahan pembersihan terhadap kader tidak disiplin itu bisa selesai dalam minggu ini.
Jakarta (ANTARA News) - Ketua Fraksi Partai Demokrat Mohammad Ja'far Hafsah mengatakan bahwa rapat kordinasi nasional (rakornas) Partai Demokrat pada 23-24 Juli mendatang bakal dijadikan ajang pembersihan partai terhadap kader-kader partai yang "nakal" dan indispliner.

"Pembersihan dari anggota yang tidak disiplin. Itu nanti dapat diputuskan di Rakornas. Mudah-mudahan pembersihan terhadap kader tidak disiplin itu bisa selesai dalam minggu ini," kata Ketua Fraksi Partai Demokrat M Ja'far Hafsah, di Gedung DPR RI, Jakarta, Jumat.

Ja'far mengatakan Rakornas PD akan dihadiri 32 Dewan Pimpinan Daerah dan ribuan kader dari Dewan Pimpinan Wilayah, Dewan Pimpinan Cabang, anggota Fraksi Partai Demokrat di DPR, DPRD Provinsi dan Kabupaten serta Dewan Kehormatan PD.

Terkait keluhan sejumlah musyawarah daerah di berbagai wilayah yang tertunda, hal itu terjadi akibat persiapan rakornas.

Rakornas PD yang digelar selama dua hari tersebut, juga akan membicarakan penetapan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga, program dan evaluasi kerja, pembenahan musyawarah cabang dan daerah,  perjalanan perekonomian, perpolitikan serta hukum Indonesia.

Ditanya bagaimana dengan kader Partai Demokrat yang bermasalah hukum selain bekas Bendahara Umum PD M Nazaruddin, Ja'far mengaku pihaknya sudah membicarakannya.

Namun ia belum bisa membuka siapa saja yang bakal terkena sanksi dari partai.

"Kalau Nazar, kan sudah jalan," demikian kata anggota Komisi IV DPR RI itu. (zul)

Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2011