Para alumni UI yang ingin menggulingkan Rektor UI Prof Dr Gumilar K sebaiknya berpikir ulang dan menghentikan upaya tersebut dan kedepankan dialog,"
Jakarta (ANTARA News) - Upaya menjatuhkan Rektor Universitas Indonesia (UI) Prof Dr Gumilar K Soemantri terkait pemberian gelar Doktor HC kepada Raja Arab Saudi Abdullah bin Abdul Aziz, harus dihentikan karena akan merugikan Universitas Indonesia secara keseluruhan.

"Para alumni UI yang ingin menggulingkan Rektor UI Prof Dr Gumilar K sebaiknya berpikir ulang dan menghentikan upaya tersebut dan kedepankan dialog," kata Sosiolog Dr Musni Umar, alumnus Universitas Indonesia (UI), di Jakarta, Senin.

Menurut dia, Prof. Gumilar merupakan salah satu rektor terbaik yang pernah dimiliki UI. Sejak menjadi Dekan FISIP UI telah membuat berbagai prestasi yang mengagumkan.

Peringkat yang baru saja dirilis terhadap 10.200 perguruan tinggi di 200 negara di dunia, UI menduduki ranking 155 dunia. Universitas Gajah Mada  menempati ranking 621 dunia dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya di peringkat 779.
(A029)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011