Jakarta, 3/12 (ANTARA) - National Center For Sustainability (NCSR) memberikan dua penghargaan ISRA 2012 (Indonesia Sustainability Reporting Award) kepada PT Aneka Tambang yakni "The Best Sustainability Report 2011 Overall" dan "The Best Website 2012" dari 29 perusahaan yang ikut lomba laporan CSR (Corporate Social Responsibility) tahun ini.

"PT Antam berarti merupakan perusahaan yang mempunyai laporan terbaik di Indonesia dalam segi pengungkapan dan tampilan sehingga meraih The Best Sustainability Report 2011 Overall dan memiliki website dengan kelengkapan informasi lingkungan dan sosial serta mempromosikan pembangunan berkelanjutan," kata Ali Darwin, Ketua NCSR dalam malam penghargaan ISRA 2012, di Jakarta, Senin malam.

ISRA adalah lomba antar perusahaan dalam pembuatan laporan CSR yang memuat kinerja perusahaan dalam tiga aspek yaitu ekonomi, lingkungan dan sosial. Laporan mengenai bagaimana perusahaan mengatasi isu pembangunan berkelanjutan seperti penghematan dan konservasi energi, pengelolan air, pengelolaan limbah, mengatasi pencemaran udara serta isu sosial seperti partisipasi perusahaan dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat setempat, tambah Ali Darwin.

Jika tahun 2005 tercatat hanya satu perusahaan yang membuat laporan keberlanjutan, maka tahun 2012 ini, sudah ada 40 perusahaan di Indonesia yang membuat laporan keberlanjutan sebagai sarana komunikasi kegiatan tanggung jawab sosial dan lingkungannya kepada publik. Rinciannya adalah 70 persen berasal dari perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan 30 persen adalah swasta.

Pada tahun ini, ISRA dibagi menjadi dua kelompok yaitu "Kelompok A" yang terdiri dari perusahaan yang telah membuat laporan lebih dari 3 tahun dan "Kelompok B" yang berisi perusahaan dengan laporan kurang dari tiga tahun. Masing-masing kelompok dibagi menjadi beberapa kategori yaitu Kategori Jasa, Sumber Daya Alam dan Manufaktur, kata Ketua Tim Juri ISRA 2012, Sarwono Kusumaatmadja.

Selain PT Aneka Tambang (Persero) Tbk yang meraih juara umum, maka dari Kelompok A, PT Kaltim Prima Coal yang meraih Best Sustainability Report 2011 untuk kategori Sumber Daya Alam, PT Astra Internastional, Tbk meraih Best Sustainability Report 2011 untuk kategori Manufaktur dan PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk meraih Best Sustainability Report 2011 untuk sektor Jasa.

Sementara di Kelompok B yang tampil sebagai peraih Best Sustainability Report 2011 adalah PT Pertamina Geothermal Energy untuk kategori Sumber Daya Alam, PT Unilever Indonesia, Tbk untuk kategori Manufaktur, serta PT Bakrieland Development, Tbk untuk kategori Jasa. Sedangkan runner Up pada Kelompok B adalah PT Perkebunan Nusantara XIII (Persero) untuk kategori Sumber Daya Alam, PT Indonesia Power untuk kategori Manufaktur serta PT Indika Energy, Tbk untuk kategori Jasa.

Dalam lSRA 2012, juri juga menilai penyajian kinerja lingkungan dan sosial yang terintegrasi dengan kinerja finansial dalam laporan tahunan (integrated reporting), yang dimenangkan oleh PT Timah Tbk dengan meraih penghargaan "Best Integrated Reporting 2011", kata Sarwono, mantan menteri lingkungan hidup.

Selain dari penghargaan yang disebut diatas, ISRA 2012 juga memberi apresiasi kepada perusahaan yang pertama kali membuat laporan keberlanjutan dengan sebutan "Commendation for First Time Reporting". Tahun ini yang mendapat penghargaan itu adalah PT Bank CIMB Niaga, Tbk, PT Pertamina (Persero), PT Pertamina Geothermal Energy (Persero), PT Perkebunan Nusantara XIII (Persero), PT Bakrieland Development, Tbk, dan PT Indocement Tunggal Prakarsa, Tbk.

Setelah 8 kali ajang ISRA digelar di Indonesia, tahun ini untuk pertama kalinya NCSR mengikutkan perusahaan-perusahaan di Asia Tenggara, meliputi Filipina, Malaysia, Singapura dan Thailand. Indonesia telah lama menjadi penggerak laporan keberlanjutan di kawasan Asia Tenggara.

Para peraih Best Sustainability Report 2011 dari masing-masing negara adalah Globe Telecom (Filipina), Telekom Malaysia (Malaysia), City Development Limited (Singapura) dan Siam Cement Group (Thailand), kata Ali Darwin ketua NCSR.











Editor: Adi Lazuardi
Copyright © ANTARA 2012