Sampai saat ini tidak ada perubahan jadwal
Surabaya (ANTARA News) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Timur menegaskan tetap melaksanakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bangkalan tetap dilaksanakan sesuai jadwal, yakni Rabu, 12 Desember 2012.

"Sampai saat ini tidak ada perubahan jadwal dan tetap digelar 12 Desember 2012," ujar Anggota KPU Jatim Agus Mahfudh Fauzi ketika dikonfirmasi, Selasa.

Menurut Agus, KPU Provinsi Jatim juga telah melakukan koordinasi dengan KPUD Bangkalan, pascapenetapan pencoretan salah satu pasangan calon bupati yaitu pasangan nomor urut 1, KH Imam Bukhori Kholil dan Zainal Alim (Imam-Zain).

"Kami sudah berkonsultasi tentang pencoretan pasangan ini sudah dikonsultasikan dengan hati-hati. KPUD Bangkalan uga telah melakukan komunikasi dengan KPU Jatim dan KPU pusat," katanya.

Pilkada Bangkalan awalnya akan diikuti tiga pasangan calon, yakni nomor urut 1, Imam Buchori Holil-HR Zainal Alim, nomor urut 2, Nizar Zahro-KH Zulkifli, dan nomor urut 3, Makmun Ibnu Fuad-Mondir A Rofii.

Namun, pasangan nomor urut 1 telah dianulir melalui mekanisme sidang dengan surat putusan PTUN No 136/G/2012/PTUN Surrabaya per tanggal 5 Desember 2012. Dari putusan tersebut, KPUD Bangkalan akhirnya memutuskan untuk menghapus pasangan calon nomor 1.

"KPUD Bangkalan telah berhati-hati untuk memutuskan masalah ini. Awal-awal, mereka telah bertanya pada KPU Provinsi Jatim dan KPU pusat. KPU Bangkalan mengikuti putusan," katanya.

Sementara itu, KPU Jatim mengungkapkan ada tiga daerah yang akan menyelenggarakan Pilkada serentak pada 12 Desember 2012, yaitu Kabupaten Bangkalan, Kabupaten Sampang, dan Kabupaten Nganjuk.

Anggota KPU Jatim lainnya, Nadjib Hamid mengaku tidak bisa mengintervensi keputusan yang sudah diambil KPUD Bangkalan terkait pilihan tidak melakukan banding atas amar putusan PTUN Surabaya yang mewajibkan KPU mendiskualifikasi salah satu pasangan.

"Kan ada pilihan banding atau tidak banding. Jika sudah memutuskan tidak banding maka KPUD Bangkalan harus siap menghadapi segala resiko yang terjadi," kata Sekretaris PW Muhammadiyah Jatim tersebut ketika dikonfirmasi wartawan.
(165/S023)

Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2012