Jakarta (ANTARA News) - Sekretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Anis Matta resmi menggantikan Luthfi Hasan Ishaaq sebagai Presiden PKS.

"DPP PKS menetapkan Muhammad Anis Matta sebagai Presiden PKS," kata Ketua Majelis Syuro PKS, Hilmi Aminuddin di kantor DPP PKS, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Jumat.

Posisi Anis sebelumnya kini diduduki Taufik Ridho.

"DPP PKS juga mengangkat Taufik Ridho sebagai Sekretaris Jenderal PKS menggantikan Anis Matta," ujar Hilmi.

Taufik Ridho adalah mantan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah PKS, Jawa Barat, dan Ketua DPP PKS bidang Kepemudaan.

Pergantian Presiden PKS dilakukan setelah Luthfi mengundurkan diri menyusul status tersangkanya dalam kasus dugaan suap daging impor.

(Zul)

Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013