Beijing (ANTARA News)  - Museum Madame Tussauds Hongkong memamerkan patung lilin terbaru dari penyanyi pop Taiwan Jay Chou.

Patung Jay Chou ini didandani dengan menggunakan jaket dan celana warna silver, lengkap dengan microphone.

Dandanan "Jay Chou" ini menggambarkan penampilan sang  penyanyi saat "The Era World Concert Tour" pada 2010.

Pihak museum mengatakan patung Jay Chou ini dipamerkan untuk merayakan Tahun Ular yang akan datang.

Patung lilin Jay Chou yang pertama diperlihatkan pada Oktober 2006. Namun, patung Jay Chou yang mengenakan jas mewah dan berdiri di sebelah piano putih itu, mengecewakan banyak penggemar.

Para penggemar menganggap bahwa patung tersebut tidak mirip dengan sang penyanyi, demikian seperti yang dikutip dari Xinhua.

Pihak museum mengatakan demi memastikan kualitas dari patung terbaru Jay Chou ini, penata rambut Chou, Emily Lin langsung mengawasi potongan rambut dari patung lilin tersebut. (*)

Penerjemah: Heppy Ratna Sari
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2013