Jakarta (ANTARA News) - Maskapai Garuda Indonesia mengoperasikan dua pesawat baru jenis Boeing 777-300ER untuk menyasar pengguna jasa layanan penerbangan yang akan menunaikan ibadah umrah ke Arab Saudi.

"Sebagai bagian dari upaya peningkatan layanan kepada para pengguna jasa, khususnya untuk layanan umrah, " kata Vice President Corporate Communications Garuda Indonesia, Pujobroto, di Jakarta, Senin.

Dua pesawat Boeing 777-300ER baru yang akan tiba Juni mendatang, menurut dia, akan dioperasikan untuk melayani rute penerbangan Jakarta-Jeddah mulai bulan Juli 2013.

Ia menjelaskan, pesawat-pesawat dengan kapasitas 314 penumpang itu akan dilengkapi dengan fasilitas pelayanan kelas satu untuk memberikan kenyamanan kepada penumpang yang melakukan penerbangan jarak jauh.

Pujobroto menambahkan, Garuda akan menyediakan delapan kursi kelas satu, 38 kursi kelas bisnis, dan 268 kursi kelas ekonomi dalam pesawat tersebut.

Ia menjelaskan pula bahwa dua pesawat Boeing 777-300ER lain yang akan tiba akhir tahun ini rencananya digunakan untuk melayani rute penerbangan Sydney-Jakarta-London.

Selama 2013, Garuda Indonesia akan mendatangkan 24 pesawat yang terdiri atas empat Boeing 777-300ER, tiga Airbus A330, 10 Boeing 737-800NG, dan tujuh Bombardier CRJ1000 NextGen.

Tahun 2015 mendatang Garuda Indonesia akan mengoperasikan 194 pesawat dengan rata-rata usia di bawah lima tahun.



Pewarta: Muhammad Razi Rahman
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013