Saya juga minta Pak Bibit Waluyo tidak melupakan dukungan yang telah kita berikan pada Pilgub Jateng
Semarang (ANTARA News) - Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono atau yang akrab disapa Ibas meminta calon Gubernur Bibit Waluyo tidak melupakan partai pendukungnya jika terpilih dalam Pemilihan Gubernur Jawa Tengah pada 26 Mei 2013.

"Tolong kawal dan jaga langit Jawa Tengah tetap 'biru'," kata Ibas di Semarang, Sabtu, pada pembukaan konsolidasi akbar Partai Demokrat se-Jateng.

Dalam pidatonya, Ibas mengungkapkan Bibit Waluyo yang berpasangan dengan calon wakil gubernur Sudijono Sastroatmodjo, memiliki rekam jejak yang bagus sebagai Gubernur Jateng.

"Pak Bibit terbukti berhasil menjalankan pemerintahan di Jateng dan tidak pernah berurusan dengan aparat penegak hukum," ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Ibas juga meminta kepada seluruh kader di semua tingkatan Partai Demokrat di Jateng untuk selalu menjaga soliditas, kekompakan, dan kebersamaan.

Ditemui usai pembukaan konsolidasi akbar, Ibas menegaskan bahwa rangkaian Pilgub Jateng menjadi hal yang sangat penting dan perlu disukseskan oleh seluruh kader Partai Demokrat di Jateng.

"Pak Bibit dinilai telah berhasil mewujudkan program-program yang selama ini dijalankan di Jateng sehingga para kader Partai Demokrat harus mendukung penuh dan membantu menyukseskan serta menyosialisasikan agar Pak Bibit terpilih kembali sebagai Gubernur Jateng," katanya.

Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR RI Nurhayati Ali Assegaf menambahkan, konsolidasi akbar ini dilaksanakan agar semua kader Partai Demokrat se-Jateng semakin solid.

"Kami optimistis Partai Demokrat mampu bangkit kembali dan dapat memenangkan pasangan calon gubernur yang didukung pada Pilgub Jateng 2013," ujarnya.


Pewarta: Wisnu Adhi Nugroho
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2013