Pada akhirnya nanti kita akan bersatu"
Pekanbaru (ANTARA News) - Mantan Menteri Pembangunan Daerah Tertinggal Lukman Edi, bersaing menjadi calon gubernur dengan kakak kandungnya, Indra Muchlis Adnan, untuk mengikuti Pemilihan Umum Kepala Daerah Riau.

Hari ini Lukman Edi resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon gubernur ke kantor KPU Riau di Pekanbaru, dengan menggandeng Suryadi Khusaini sebagai bakal calon wakil gubernur.

Mereka diusung oleh PDI-P dan PKB.

Sehari sebelumnya, Bupati Indragiri Hilir Indra Muchlis Adnan yang adalah kakak kandung Lukman Edi, telah mendaftar diri sebagai bakal calon gubernur Riau bersama pasangannya Azis Zainal.

Pasangan itu mengklaim mendapat dukungan PPP dan 23 partai nonparlemen.

Mengenai persaingannya dengan saudara kandungnya ini, Lukman mengatakan tidak terganggu. "Pada akhirnya nanti kita akan bersatu," ujar Lukman.

Lukman-Suryadi mengusung misi menyejahterakan warga Riau lewat pemerataan pembangunan hingga pelosok dan daerah pesisir. "Selama ini pembangunan Riau hanya di perkotaan saja," kata Lukman.

Ia menilai koalisi PKB dan PDI-P sebagai kolaborasi ideal karena keduanya bervisi memajukan rakyat kecil.

"PDI-P kan partainya wong cilik (orang kecil), sedangkan PKB partai wong ndeso (orang kampung)," kata Lukman.

Pewarta: FB Anggoro
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013