Kami mengerahkan FPI karena kedekatan almarhum dengan organisasi tersebut dan Uje juga asalnya dari situ,"
Tangerang (ANTARA News) - Organisasi Kemasyarakatan Front Pembela Islam (FPI) turut dikerahkan untuk mengamankan jamaah tahlilan 40 hari Ustadz Jefry Al Buchori.

"Kami mengerahkan FPI karena kedekatan almarhum dengan organisasi tersebut dan Uje juga asalnya dari situ," kata panitia Habib Fahri saat ditemui di Kedimaman Alm. Uje, Bukit Mas, Rempoa, Tangerang Selatan. Selasa.

Habib menyebutkan sebanyak 50 personel FPI yang dikerahkan sejak pagi hingga usai acara yang rencananya diselenggarakan hingga pukul 24.00 WIB. "Sejauh ini cukup untuk penjagaan secara global dan mereka dipercaya," katanya.

Selain FPI, pihaknya telah mengerahkan 15 polisi dari polsek setempat dan 10 satpam.

Namun, penjagaan tersebut tetap belum bisa mencegah aksi-aksi mengambil kesempatan dan kesempitan, seperti tas dan iPhone5 yang diambil orang tak bertanggung jawab.

"Kembali ke indvidu masing-masing, lebih berhati-hati aja, meski kita sudah mengerahkan keamanan. Kita kan gak tahu orang-orang ke sini niatnya buat apa," ujarnya.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013