Beijing (ANTARA News) - Pesawat ruang angkasa Shenzhou-10 berhasil diluncurkan ke angkasa dari Jiuquan, Provinsi Gansu, China, Selasa sore.

Shenzhou-10 mengangkasa tepat pukul 17.38 waktu setempat, disaksikan Presiden China Xi Jinping yang baru kembali dari lawatan kenegaraan ke Amerika Serikat dan Amerika Latin.

Tiga astronot Nie Haisheng, Zhang Xiaoguang, dan Wang Yaping yang mengawaki pesawat itu akan menjalani misi selama 15 hari di luar angkasa untuk menjajaki pembangunan stasiun luar angkasa.

Beberapa saat setelah berada di orbit, Shenzhou-10, akan bergabung dengan laboratorium antariksa Tiangong-1 untuk melakukan penelitian medis dan teknis guna membuat "tempat tinggal" agak lama bagi para astronot di ruang angkasa.

Selama menjalankan misinya para astronot juga akan memberikan pengajaran kepada sekelompok pelajar melalui tayangan video dari ruang angkasa.

Sesaat sebelum peluncuran Shenzou-10, Presiden Xi Jinping menemui tiga astronot dan mengatakan misi ini merupakan kebanggaan bagi rakyat China.

"Saya yakin dengan segala persiapan yang telah dilakukan, misi ini akan berhasil," kata Xi Jinping didampingi beberapa pejabat Partai Komunis China dan militer.


Pewarta: Rini Utami
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013