KPU Jateng masih menunggu masukan dari masyarakat terkait dengan calon legislatif yang tercantum pada DCS hingga 27 Juni 2013, sedangkan penetapan daftar calon tetap (DCT) akan diumumkan pada akhir Agustus 2013,"
Semarang (ANTARA News) - Komisi Pemilihan Umum Jawa Tengah belum menerima laporan resmi dari masyarakat terkait dengan pengumuman 1.041 calon anggota legislatif DPRD provinsi setempat yang masuk dalam daftar calon sementara (DCS).

"Hingga hari ini sejak DCS diumumkan melalui media massa pada 13 Juni 2013, kami belum menerima laporan resmi secara tertulis dari masyarakat," kata Komisioner KPU Jateng Nuswantoro Dwiwarno di Semarang, Rabu.

Ia mengatakan KPU Jateng sebelumnya memang menerima beberapa masukan terkait calon legislatif yang masuk DCS, namun hanya melalui telepon.

"Kami sarankan untuk membuat laporan tertulis sebagai bukti saat KPU Jateng melakukan konfirmasi ke partai politik yang mengusung calon legislatif yang bersangkutan," katanya.

Menurut dia, masukan masyarakat melalui telepon tersebut mengenai kelengkapan pengunduran diri calon legislatif sebagai pegawai negeri sipil dan berpindah ke partai politik lain.

Terkait dengan masukan terhadap DCS yang diduga bermasalah itu, KPU Jateng akan merahasiakan identitas masyarakat yang melapor secara resmi.

"Siapapun nanti yang mengirim surat laporan secara resmi, identitasnya tidak akan kami sampaikan ke publik karena yang penting adalah kebenaran substansi dari para calon tersebut," katanya.

Ia mengharapkan bahwa dengan adanya masukan dari masyarakat terhadap DCS yang diumumkan 13-18 Juni 2013 tersebut, akan diperoleh calon-calon anggota legislatif DPRD Jateng yang berkualitas.

"KPU Jateng masih menunggu masukan dari masyarakat terkait dengan calon legislatif yang tercantum pada DCS hingga 27 Juni 2013, sedangkan penetapan daftar calon tetap (DCT) akan diumumkan pada akhir Agustus 2013," ujarnya.

Jumlah calon anggota legislatif laki-laki yang masuk DCS sebanyak 647 orang, sedangkan calon legislatif perempuan 394 orang.

Berdasarkan data yang diperoleh dari KPU Jateng, tidak semua partai politik mengisi 100 persen kursi di semua daerah pilihan, namun sudah mencukupi minimal 30 persen keterwakilan perempuan dan sebarannya.

Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Golkar, dan Partai Gerindra termasuk partai politik yang mengisi 100 persen kursi, sedangkan Partai Bulan Bintang hanya mendaftarkan 36 calon anggota legislatif. ***1***



(U.KR-WSN/B/M029/M029) 19-06-2013 17:55:59

Pewarta: Wisnu Adhi
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013