...untuk membuktikan bahwa mereka berusaha menyelesaikan masalah-masalah politik dan sosial-ekonomi dalam kerangka kerja demokrasi tanpa kekerasan, dan memperhitungkan semua kepentingan kelompok sosial dan agama."
Moskow (ANTARA News) - Rusia pada Kamis menyerukan pada semua kekuatan politik di Mesir untuk "mengendalikan diri" dan menghindari timbulnya kekerasan, setelah Presiden Mohamed Moursi digulingkan angkatan bersenjata.

"Kami mempertimbangkan penting semua kekuatan politik di Mesir menahan diri, untuk mempertimbangkan kepentingan nasional secara luas dari aksi mereka. Selain itu untuk membuktikan bahwa mereka berusaha menyelesaikan masalah-masalah politik dan sosial-ekonomi dalam kerangka kerja demokrasi tanpa kekerasan, dan memperhitungkan semua kepentingan kelompok sosial dan agama," kata Kementerian Luar Negeri Rusia, lapor AFP.

Kementerian itu mengatakan, dari awal perubahan yang mendalam di Timur Tengah Rusia mendukung aspirasi masyarakat Mesir yang sah demi hidup yang lebih baik dengan kebebasan dan pembaruan demokrasi.

"Posisi Rusia tetap tidak berubah-ubah dan berprinsip," kata kementerian itu dalam pernyataannya, yang menyebut Mesir sebuah negara yang memiliki "sejarah ikatan persahabatan" dengan Moskow.

Deputi Menteri Luar Negeri Rusia Mikhail Bogdanov pada Kamis bertemu dengan Duta Besar Mesir Mahmod Edlieb, kata Kementerian Luar Negeri Rusia dalam kesempatan terpisah.

Bogdanov mengatakan pada diplomat Mesir bahwa Rusia siap memberikan bantuan kepada masyarakat negeri itu untuk menyelesaikan tugas pembaruan demokrasi dan pembangunan ekonomi.

Rusia telah ikut menjaga sejak Februari 2011 saat tergulingnya Hosni Mubarak, dan beberapa pembuat undang-undang dekat dengan Rusia telah menyatakan meremehkan pemberontakan "Musim Semi Arab" yang melanda kawasan itu.

"Musim Semi Arab hanya mengarah pada kekacauan di Mesir," kata Kepala Komite Hubungan Internasional parlemen Duma Alexei Pushkov dalam tulisan Twitter pada Kamis.

Penerjemah: Imam Budilaksono

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2013