Samarinda (ANTARA News) - Seorang pemudik yang hendak naik KM Prince Soya di Pelabuhan Samarinda, Kalimantan Timur, sempat terjatuh ke Sungai Mahakam, Minggu.

Pemudik yang tidak diketahui namanya itu, tercebur ke Sungai Mahakam, di sisi kanan buritan KM Prince Soya saat melompat ke atas kapal namun akibat banyaknya penumpang yang berada di pagar kapal, sehingga penumpang yang diperkirakan berusia sekitar 20-an tahun itu langsung terjatuh.

Beruntung, puluhan petugas dan buruh angkut pelabuhan yang berada di lokasi langsung menyelamatkannya dan mengangkat ke dermaga.

Penumpang yang terlihat hanya mengenakan celana jeans dan tidak mengenakan pakaian tersebut kemudian dievakuasi ke atas kapal melalui buritan.

"Kemungkinan, penumpang itu melompat namun karena banyak penumpang yang berada di pagar buritan kapal sehingga dia terjatuh ke sungai. Dia berhasil selamat setelah ditolong petugas dan buruh yang ada di tempat itu dan walaupun terjatuh sekitar dua meter, namun tidak menderita luka sedikitpun," ungkap seorang petugas kepolisian dari Kesatuan Pengamanan Pelabuhan Samarinda, Minggu.

Sementara, ratusan penumpang yang datang ke Pelabuhan Samarinda pada Minggu siang terlihat berjubel memasuki KM Prince Soya.

Bahkan, petugas terlihat beberapa kali menutup pintu kapal akibat membludaknya penumpang yang akan naik ke atas KM Prince Soya.

Beberapa kali terlihat ketegangan terjadi antara petugas dengan calon penumpang yang memiliki tiket karena memaksa masuk ke kapal, walaupun pintu sudah tertutup.

"Kami jauh-jauh datang kesini dan ternyata tidak bisa naik ke kaal dengan alasan terlambat datang, Padahal, saya datang ke pelabuhan sekitar pukul 11. 30 Wita sementara jadwal keberangkatan kapal pukul 14. 00 Wita. Jadi, dimana kesalahan kami," ungkap seorang penumpang, asal Kutai Timur, Marthen.

Namun, upaya penumpang tersebut tetap sia-sia dan dia akhirnya diminta ikut pelayaran KM Queen Soya pada Selasa (6/8).

"Saya tidak tahu harus menginap dimana sebab kami tidak punya keluarga disini. Namun, apa boleh buat daripada harus ngotot-ngototan dengan petugas sehingga terpaksa saya dan keluarga harus menginap di pelabuhan bersama keluarga," ujar Marthen.

KM Prince Soya akhirnya diberangkatkan dari Pelabuhan Samarinda menuju Pelabuhan Nusantara Parepare, Sulawesi Selatan pada Minggu siang sekitar pukul 12. 30 WITA.

Pewarta: Amirullah
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2013