Mari berbondong-bondong ke TPS dan memilih calon gubernur sesuai hati nurani masing-masing"
Surabaya (ANTARA News) - Sebanyak 30.034.249 orang akan memilih pasangan calon gubernur dan wakil gubernur di sekitar 71.036 tempat pemungutan suara (TPS) dalam rangka Pemilihan Kepala Daerah Jawa Timur, Kamis.

"Hari H pelaksanaan Pilkada Jatim berlangsung hari ini dan tujuan utamanya memilih gubernur serta wakil gubernur periode 2014-2019," ujar Komisioner Komisi Pemilihan Umum Jawa Timur Agus Mahfudz Fauzi.

Rincian DPT di 38 kabupaten/kota se-Jatim, yakni pemilih dengan jumlah laki-laki 14.811.741 pemilih, dan perempuan 15.222.508 pemilih. TPS dibuka mulai pukul 07.00 WIB dan akan ditutup serentak pukul 13.00 WIB.

KPU Jatim  berharap semua masyarakat yang tercatat dalam daftar pemilih tetap bisa menyalurkan hak pilihnya di TPS yang sudah disiapkan. Di bilik suara, pemilih menyalurkan aspirasinya tanpa paksaan tekanan dari pihak manapun.

"Mari berbondong-bondong ke TPS dan memilih calon gubernur sesuai hati nurani masing-masing dan yakin calonnya mampu menjadi yang terbaik selama memimpin mendatang," katanya.

Sebanyak empat pasangan bertarung dalam Pilkada kali ini yakni:

1. Soekarwo-Saifullah Yusuf (Karsa) yang didukung sekitar 31 partai politik parlemen maupun non parlemen.

Antara lain Partai Demokrat, Partai Persatuan Pembangunan, Partai Golongan Karya, Partai Amanat Nasional, Partai Keadilan Sejahtera, Partai Gerakan Indonesia Raya, Partai Hati Nurani Rakyat, Partai Damai Sejahtera, Partai Kebangkitan Nasional Ulama, Partai Bintang Reformasi, Partai Bulan Bintang, Partai Patriot dan sejumalah partai nonparlemen lainnya.

2. Eggi Sudjana dan Muhammad Sihat. Keduanya maju di Pilkada Jatim tanpa melalui kendaraan partai politik, melainkan jalur perseorangan atau independen.

3. Bambang Dwi Hartono-Said Abdullah. Pasangan ini diusung hanya satu partai yakni Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan yang memiliki kursi terbanyak kedua di parlemen setelah Partai Demokrat.

4. Khofifah Indar Parawansa-Herman S Sumawiredja yang diusung Partai Kebangkitan Bangsa beserta sejumlah partai nonparlemen seperti Partai Matahari Bangsa, PKPI, PKPB dan sejumlah partai lainnya.

Sementara itu dalam beberapa kali kesempatan, Ketua KPU Jatim, Andry Dewanto Ahmad mengatakan, ada yang masyarakat belum terdaftar maka bisa langsung ke KPPS dengan membawa KTP dan KK untuk didaftar sebagai pemilih.

"Hanya saja dengan catatan yang bersangkutan bisa memberikan hak suaranya di atas jam 12 siang atau setelah TPS sepi," katanya.

Pewarta: Fiqih Arfani
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2013