Antrean terpanjang ialah kendaraan roda empat, yakni hingga mencapai perempatan Patepan, Bangkalan,"
Bangkalan (ANTARA News) - Antrean kendaraan bermotor pada arus balik Lebaran Idul Adha 1434 Hijriah di Jembatan Suramadu sisi Madura, Jawa Timur, Selasa malam mencapai 3 kilometer.

"Antrean terpanjang ialah kendaraan roda empat, yakni hingga mencapai perempatan Patepan, Bangkalan," kata Kepala Gerbang Tol Suramadu Suharyono kepada Antara, Selasa malam.

Ia menjelaskan, banyak kendaraan bermotor di Jembatan Suramadu ini, karena warga Madura yang mudik Idul Adha kini kembali lagi ke tempat kerjanya di Jawa, karena pada Rabu (16/10) merupakan hari efektif kerja.

Terjadinya penumpukan kendaraan bermotor di jembatan Suramadu sisi Madura ini, sejak sekitar pukul 15.30 WIB dan hingga pukul 18.30 WIB antrean kendaraan bermotor cenderung semakin memanjang.

Sementara, untuk mengurai antrean, pihak pengelola jembatan Suramadu terpaksa membuka sebanyak enam loket untuk kendaraan roda dua, sebab jumlah jenis kendaraan ini jauh lebih banyak.

"Perkiraan kami, ada sekitar 25 ribu unit kendaraan yang telah dan hendak melintas di Suramadu ini, khusus untuk roda dua, sedangkan roda empat sekitar 3.500-an lebih," kata Suharyono menjelaskan.

Antrean di jembatan penghubung Pulau Jawa dan Pulau Madura ini hanya dari sisi Madura, yakni di Bangkalan, sedangkan kendaraan dari arah Surabaya yang hendak menuju Madura terpantau sepi. (*)

Pewarta: Abd Aziz
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013