Sumenep (ANTARA News) - Kepolisian Resor Sumenep, Jawa Timur, mulai melakukan sterilisasi gereja setempat guna menghindari hal-hal tak diinginkan selama perayaan Hari Natal 2013.

"Kami memulai sterilisasi gereja pada Senin ini sebagai langkah awal untuk pengamanan langsung di masing-masing gereja di Sumenep," kata Kapolres Sumenep AKBP Marjoko di Sumenep, Senin.

Di Sumenep terdapat lima gereja yang tersebar di dua kecamatan, yakni empat gereja di Kecamatan Kota dan satu gereja di Kalianget.

"Kami memulai sterilisasi dari Gereja Maria Gunung Karmel di Desa Pabian, Kecamatan Kota. Selama perayaan Natal, kami akan melakukan sterilisasi sebelum acara di gereja dimulai," ujarnya.

Saat ini, kata dia, pihaknya mulai menempatkan lima hingga enam anggota untuk siaga di masing-masing gereja.

"Selain itu, anggota kami, baik yang berseragam dinas maupun berpakaian sipil juga melakukan pemantauan maupun patroli di kawasan gereja. Kami bekerja sama dengan pengurus gereja," ucapnya.

Ia juga mengemukakan, penempatan personel di masing-masing gereja akan berlangsung hingga 1 Januari 2014.

"Secara keseluruhan, kami melibatkan sekitar 700 anggota guna melaksanakan pengamanan selama perayaan Natal 2013 dan Tahun Baru 2014," katanya.

Pewarta: Slamet Hidayat
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2013