Ini sebagai salah satu bentuk kepedulian PT Angkasa Pura II kepada para pengungsi. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat,"
Jakarta (ANTARA News) - PT Angkasa Pura (AP) II membantu pengungsi korban erupsi Gunung Sinabung, Sumatera Utara, dengan menyalurkan bantuan berupa kebutuhan pokok kepada masyarakat yang mengungsi.

"Ini sebagai salah satu bentuk kepedulian PT Angkasa Pura II kepada para pengungsi. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat," kata Direktur Utama PT Angkasa Pura II Tri S Sunoko dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu.

Bantuan tahap kedua yang diberikan hari ini terdiri dari 31 jenis kebutuhan dengan jumlah total 12.772 unit. Adapun PT Angkasa Pura II sudah menyalurkan bantuan tahap pertama pada Oktober tahun lalu.

Total nilai bantuan tahap I dan tahap II yang telah disalurkan PT Angkasa Pura II sebesar Rp239 juta, di mana seluruhnya diwujudkan dalam bentuk kebutuhan pokok.

AP II juga menyalurkan bantuan antara lain berupa pangan, susu, keperluan mandi, obat-obatan, dan selimut melalui tiga posko pengungsian yang terletak di Tanah Karo, Sumatera Utara.

Di lokasi pengungsian GBKP Kabanjahe terdapat 401 kepala keluarga dengan lebih dari 1.000 jiwa yang sudah menetap di sana sekitar 4 bulan.

Tri menyampaikan harapannya agar kondisi erupsi Sinabung bisa segera usai sehingga para pengungsi dapat kembali ke rumahnya masing-masing.

"PT Angkasa Pura II juga siap untuk kembali menyalurkan bantuan sehingga bisa meringankan beban para pengungsi," ujar Tri.

Menurut Tri, AP II akan selalu berkomitmen untuk ikut memberdayakan atau memperbaiki kondisi sosial masyarakat termasuk bagi mereka yang terkena dampak dari bencana alam.

Sebagaimana diketahui, PT Angkasa Pura II merupakan pengelola 13 bandara di kawasan Barat Indonesia, salah satunya adalah Bandara Kuala Namu, Deli Serdang, yang memiliki waktu tempuh sekitar 2 jam ke lokasi pengungsi di Tanah Karo.(*)

Pewarta: Muhammad Razi Rahman
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014