Jakarta (ANTARA News) - Umat terus berdatangan ke Vihara Dharma Bhakti yang terletak di kawasan Petak Sembilan, Glodok, Jakarta Barat, sejak pagi hingga siang hari ini.

Mereka datang untuk melakukan sembahyang di hari Imlek ini, kata pengurus Vihara Dharma Bhakti, Koe Hoeng Woei (61).

Dia mengatakan sejak Kamis (30/1) malam umat sembahyang di vihara tersebut.

Ia memperkirakan umat akan terus berdatangan hingga malam.

"Hari ini mencapai ribuan umat. Paling ramai pas pagi hari tadi, kan sama kayak tahun barunya. Kalau kemarin penutupan," katanya kepada ANTARA News di kawasan Petak Sembilan, Jakarta Barat, Jumat.

Ia mengatakan umat ke Vihara itu berasal dari  berbagai wilayah di Jakarta dan luar Indonesia, seperti Jepang, Taiwan dan Korea Selatan.

Koe Hoeng Woei menuturkan sekalipun doa yang dipanjatkan umat berbeda-beda, namun, umumnya mereka berdoa meminta hal-hal baik untuk tahun ini.

"Kalau kemarin kita bersyukur atas rezeki yang kita dapat,  hari ini kita meminta untuk ke depan, misalnya  semoga tahun ini lebih makmur," katanya.

Ia menuturkan Imlek bukanlah perayaan keagamaan namun merupakan tradisi menyambut musim semi setelah musim gugur.

"Kalau di sini kan cuma dua musim, jadi dilakukan pada Januari," ujarnya.

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014