... menjadi ketidakseimbangan bulanan terbesar dalam setahun... "
Washington (ANTARA News) - Departemen Keuangan Amerika Serikat, menyatakan, pada Februari lalu defisit anggaran pemerintah federal Amerika Serikat sekitar 193,5 miliar dolar Amerika Serikat, sekaligus menjadi ketidakseimbangan bulanan terbesar dalam setahun.

Pemerintah federal meraup pendapatan sebesar 144,3 miliar dolar Amerika Serikat bulan lalu, meningkat dari 122,8 miliar dolar Amerika Serikat pada Februari 2013, sementara pengeluaran mencapai 337,9 miliar dolar Amerika Serikat, dibandingkan dengan 326,3 miliar dolar Amerika Serikat setahun sebelumnya, kata departemen itu dalam laporan.

Defisit anggaran gabungan dalam lima bulan pertama tahun fiskal berjalan, yang berakhir pada akhir September, mencapai 377,4 miliar dolar Amerika Serikat, 23,6 persen lebih rendah dari s etahun sebelumnya.

Dalam perkiraan terbarunya, Kantor Anggaran Kongres Amerika Serikat memperkirakan defisit akan mencapai total 514 miliar dolar Amerika Serikat pada tahun fiskal berjalan, lebih rendah dari rekor tertinggi 1,4 triliun dolar Amerika Serikat pada 2009.

Defisit tahun ini akan sama dengan 3,0 persen dari produk domestik bruto (PDB), dekat dengan rata-rata persentase dari PDB yang terlihat selama 40 tahun terakhir, menurut proyeksi CBO.

Karena pendapatan meningkat dan pengeluaran berkurang, defisit anggaran pemerintah federal AS turun menjadi 680 miliar dolar AS untuk tahun fiskal 2013, yang terkecil dalam lima tahun.

Defisit gabungan untuk tahun fiskal 2013 menyumbang 4,1 persen dari PDB, mewakili penurunan lebih dari setengah dari rasio 2009. Pemerintah biasanya mengalami defisit besar pada Februari, bulan ketika pemerintah mengirimkan pembayaran restitusi pajak. 

Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2014