Bandar Lampung (ANTARA News) - Tiga gubernur dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) hari ini menjadi juru kampanye nasional (jurkamnas) pemilihan pemilu legislatif (pileg) di Provinsi Lampung .
Mereka adalah Gubernur Lampung Sjachroedin ZP, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo

Ganjar Pranowo mengatakan PDI-P akan menerapkan target kemenangan yang sama di semua daerah, termasuk Lampung.

"Semua daerah memiliki arti yang sama bagi kami. Ketika berkompetisi semua daerah punya arti bagi kami. Sebenarnya pada saat Jokowi di Jakarta itu menjadi laboratorium bagi PDI-P. Ketika Mas Jokowi dicalonkan (dalam pilgub) di Jakarta semuanya bergerak. Waktu saya pilkada Jawa Tengah Timnya Jokowi bedol desa ke Jawa Tengah, di sini juga sama," kata Ganjar di Bandar Lampung, Sabtu.

Lampung merupakan satu-satunya Provinsi di wilayah Sumatera yang memiliki gubernur dari PDI-P.

"Pola (kampanye) keroyokan ini terus kita kembangkan," katanya.

Jokowi tiba di Bandara Raden Inten II Jumat sore sambil membawa sendiri koper warna cokelat.


Dia mengenakan pakaian khas blusukannya; kemeja berwarna putih dan celana hitam.

Pada Jumat malam Jokowi blusukan ke daerah Pasar Kangkung di
Jalan Hasanudin, Bandar Lampung.


Di sana, Jokowi makan malam di warung pinggir jalan sambil sebelumnya menyapa warga.


Setelah itu Jokowi ke Sentral Plaza di Jalan Kartini. Di mall tersebut Jokowi membeli tiga buah kaos kaki hitam dan satu baju kemeja putih.


Saat ditanya peluang kemenangan PDI-P di Lampung, Jokowi mengatakan "nanti tanya ke masyarakat dulu, kalau melihat survey kami belum yang pertama. Tapi kita lihat saja nanti pas pencoblosan," katanya.


Pada Sabtu, Jokowi akan berkampanye di Seputih Raman Lampung Tengah pukul 10.00 WIB  kemudian dilanjutkan ke Kampung Tua Menggala Tulangbawang pukul 13.00 WIB.


Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014