Moskow (ANTARA News) - Rusia tidak akan menjadi satu-satunya pihak yang bertanggungjawab menerapkan kesepakatan pelonggaran ketegangan di Ukraina, kata juru bicara Kremlin Dmitry Peskov seraya menyebut ancaman sanksi oleh Washington adalah "benar-benar tidak dapat diterima."

"Rekan-rekan kami di Barat mencoba menimpakan tanggung jawab (pelaksanaan kesepakatan) kepada kita. Tetapi harus digarisbawahi itu adalah tanggung jawab kolektif," kata Peskov seperti dikutip TV 1 Rossiya.

Kamis lalu Moskow, Kiev dan Barat sepak mengurangi krisis di Ukraina. termasuk seruan melucuti "semua kelompok bersenjata ilegal" dan meninggalkan gedung-gedung pemerintahan yang telah disita pasukan pro-Rusia di timur negara itu.

Segera setelah kesepakatan itu, Presiden AS Barack Obama mengangkat keraguannya pada Moskow yang dituduh AS mendukung separatis Ukraina.

Dia memperingatkan Washington akan menjatuhkan sanksi baru kepada Rusia jika tidak ada kemajuan terlihat di lapangan.

Barat tidak bisa memperlakukan Rusia seperti itu karena itu adalah perbuatan memalukan, kata Peskov seperti dikutip AFP.

(H-AK)

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014