Jakarta (ANTARA News) - Enam minggu setelah merilis update iOS 7.1, Apple pada Selasa kembali menghadirkan update iOS ke versi 7.1.1.

Rilis terbaru ini yang diperuntukkan bagi iPhone, iPad, dan iPod Touch, membawa perubahan minor, seperti perbaikan bug, update keamanan dan berbagai perbaikan lainnya.

Sebagai contoh, perusahaan menyebut "perbaikan lebih lanjut" untuk Touch ID, yang merupakan fitur pengenalan sidik jari yang dimiliki iPhone 5S.

Apple juga mengatakan telah memperbaiki masalah saat penggunaan keyboard Bluetooth dengan VoiceOver yang telah diaktifkan.

iOS 7.1.1 juga membawa perbaikan bug yang berpengaruh terhadap respon keyboard dan perubahan kecil pada app store iOS dengan label yang lebih jelas.

Penawaran update ini merupakan perbaikan pada beberapa masalah iOS 7.1, yang dirilis Apple pada Maret

iOS 7.1 sendiri hadir enam bulan setelah peluncuran sistem operasi mobile iOS 7, yang merupakan perbaikan terbesar sejak iPhone pertama meluncur pada 2007.

Penerjemah:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2014