Aku sangat bahagia dan antusias untuk menggelar konser ini dan bertemu dengan para penggemar di Indonesia,"
Jakarta (ANTARA News) - Penyanyi pop asal Korea Selatan ERU akan menggelar konser kedua bertajuk "Hide & Seek" di Lapangan D Senayan, Jakarta, pada 16 Mei mendatang.

"Aku sangat bahagia dan antusias untuk menggelar konser ini dan bertemu dengan para penggemar di Indonesia," kata ERU dalam jumpa pers di Mall Lotte Avenue, Jakarta, Rabu.

"Ini masih rahasia, tapi aku janji konser ini akan spektakuler," lanjut ERU.

Konser kedua ERU tersebut merupakan salah satu dari rangkaian acara ulang tahun pertama Toko Bebas Bea Lotte di Jakarta, di mana ERU ditunjuk menjadi duta di Indonesia.

"Ini pertama kalinya bagiku, dan aku akan menjalani peranku sebagai duta merk Lotte Duty Free di Indonesia dengan sebaik-baiknya," kata ERU.

Menurut Senior Supervisor Marketing Communication Lotte Duty Free Indonesia, Artnandia Dharsa Priaji, konser tersebut juga akan menjadi bagian dari kegiatan sosial Lotte, dengan mengundang masyarakat sekitar yang kurang mampu, khususnya anak yatim, untuk menikmati waktu bersama.

"Kami harap dapat terus mengadakan konser di Indonesia dan mengundang sebanyak mungkin anak yatim," kata Artnandia.

Rencananya, ERU akan menyanyikan dua puluh lagu dalam konser kedua itu, baik lagunya sendiri maupun lagu dari penyanyi pop Korea lain, seperti Super Junior dan 2PM.

"Sejujurnya aku tidak punya album maupun single baru saat ini, jadi selain menyanyikan laguku sendiri, aku juga akan menyanyikan lagu-lagu milik orang lain, seperti milik Super Junior, tapi tentu saja aku akan menyanyikannya dengan gayaku," jelas ERU.

ERU yang memiliki nama asli Jo Sung-Hyun, mulai debutnya pada 2005 dengan album berjudul "Begin to Breath". Hingga saat ini, ERU telah merilis sepuluh album termasuk empat album single.

Di Indonesia, nama ERU menjadi terkenal setelah membintangi film kerjasama Indonesia dan Korea Selatan "Hello-Good Bye" (2012) yang turut dibintangi Atiqah Hasiholan dan menyelenggarakan konser pertama yang menarik 22 ribu penonton. (*)

Pewarta: A Fitriyanti
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014