Banjarmasin (ANTARA News) - Anggota komisi IV DPR-RI Habib Nabiel Fuad Almusawa menyarankan, untuk mengatasi krisis energi lahan eks tambang sebaiknya ditanami dengan jenis tanaman penghasil energi.

Oleh karena itu pula, pemerintah agar mewajibkan perusahaan pertambangan menanami lahan eks tambang dengan tanaman penghasil energi itu, sarannya dalam keterangan pers kepada wartawan di Banjarmasin, Selasa.

Langkah tersebut, menurut legislator asal daerah pemilihan Kalimantan Selatan itu, diyakini bisa menjadi solusi bagi dua masalah sekaligus, yaitu yang berkaitan dengan lingkungan dan energi.

Sebagai contoh, lanjut alumnus Institut Pertanian Bogor (IPB) Jawa Barat itu, mewajibkan perusahaan pertambanan menanami lahan eks tambang dengan kemiri sunan.

"Kemiri sunan ini kalau berhasil, lahan yang semula gundung pada masa mendatang akan hijau kembali dan sekaligus memberi sulosi bagi masalah energi nasional," ujarnya.

Pewarta: Syamsuddin Hasan
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014