Pameran ini memilih tema 'Karya Indonesia Untuk Dunia'. Kami menyuguhkan berbagai kegiatan menarik untuk para pengunjung, diantaranya demo robotic, kosmetik, peragaan busana, dan penampilan Saung Angklung Udjo,"
Jakarta (ANTARA News) - Pameran Produk Indonesia (PPI) 2014 yang diselenggarakan Kementerian Perindustrian di Bandung diwarnai dengan konsep wahana edukasi, wisata belanja, dan hiburan yang menyenangkan bagi para pengunjung untuk menumbuhkan rasa cinta dan bangga terhadap karya anak bangsa.

"Pameran ini memilih tema 'Karya Indonesia Untuk Dunia'. Kami menyuguhkan berbagai kegiatan menarik untuk para pengunjung, diantaranya demo robotik, kosmetik, peragaan busana, dan penampilan Saung Angklung Udjo," kata Kepala Pusat Komunikasi Publik Kemenperin Hartono dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Sabtu.

Pada demo robotik yang ditampilkan oleh mahasiswa Universitas Komputer Indonesia (Unikom), para pengunjung terpukau melihat aksi robot "waiter" (pelayan) yang mampu mengambil makanan dari tempat yang telah ditentukan.

Karya robot waiter itu telah meraih medali emas pada kontes tingkat internasional, Robogames 2012 di San Mateo, California, Amerika Serikat.

Menurut Dzamaluddin Abdullah selaku tim robotika Unikom, robot tersebut dibuat dari bahan atau komponen dalam negeri.

"Jadi, kami tidak mengeluarkan biaya banyak untuk membuat robot waiter ini karena komponennya mudah dicari," tuturnya.

Tidak hanya itu, demo kosmetik juga disajikan untuk menarik hati pengunjung, khususnya kaum hawa.

Mereka sangat antusias melihat presentasi produk sekaligus demonstrasi perawatan dan tata rias kecantikan, yang mempromosikan industri kosmetik dan obat tradisional dalam negeri.

"Saya sangat senang dengan penyelenggaraan PPI 2014 di Bandung, apalagi dengan adanya kegiatan seperti konsultasi kesehatan, demo tata rias, perawatan tubuh, dan kursus kecantikan secara gratis," ujar Mirawati, seorang pengunjung asal Semarang.

Selain itu, para pengunjung juga dihibur dengan alunan orkestra rumpun bambu yang dibawakan oleh Saung Angklung Udjo, yakni kelompok musik yang pernah tampil di berbagai negara, antara lain di Malaysia, Amerika dan Singapura.

Hartono mengatakan, penyelenggaraan PPI bertujuan menumbuhkan kecintaaan masyarakat terhadap produk dalam negeri dan kebanggaan terhadap kebudayaan asli Indonesia.

Pameran yang diselenggarakan oleh Pusat Komunikasi Publik Kementerian Perindustrian akan berlangsung hingga Minggu, 25 Mei 2014 di Harris Conventions Festifal Citylink, Bandung.

Kegiatan ini diikuti sebanyak 130 peserta dengan menampilkan berbagai produk unggulan, diantaranya mobil buatan dalam negeri, furnitur, alat kesehatan dan alat industri pertahanan, elektronika dan peralatan rumah tangga, alat musik dan olahraga, herbal dan kosmetik, makanan dan minuman, batik dan tenun, serta perhiasan dan kerajinan.(*)

Pewarta: Yuni Arisandy Sinaga
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014