Saat ini petugas Gegana masih meneliti isi karung itu
Jakarta (ANTARA News) - Petugas Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya (Polda Metro Jaya) menyelidiki penemuan karung yang diduga berisi bom ikan di Kali Buaran Klender Jakarta Timur.

"Ditemukan karung berisi enam tabung dan tujuh buah sejenis bom tarik yang terdapat sumbunya," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Rikwanto di Jakarta Senin.

Rikwanto menjelaskan dua orang saksi yang pertama menemukan karung tersebut yakni seorang pencari ikan Tuin dan petugas kebersihan sungai Edi Mulyono.

Awalnya, Tuin mencari ikan dan Edi membersihkan kali menemukan karung di Kali Buaran yang berada di di belakang Carrefour Klender.

Kemudian, dua orang saksi itu melaporkan penemuan karung yang diduga bom ikan itu ke petugas Polsek Duren Sawit.

Petugas piket Polsek Duren Sawit menginformasikan kepada Petugas Satuan Gegana Brimob Polda Metro Jaya.

"Saat ini petugas Gegana masih meneliti isi karung itu," ujar Rikwanto.

Pewarta: Taufik Ridwan
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2014