Surabaya (ANTARA News) - Tuan rumah Persebaya meraih kemenangan besar 4-0 atas Persiba Balikpapan pada pertandingan lanjutan Indonesia Super League di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Minggu.

Pemain naturalisasi sekaligus sang kapten Greg Nwokolo memborong tiga gol pada laga itu, yakni menit 16, 63, dan 68, sedangkan satu gol lainnya dicetak Emmanuel "Pacho" Kenmogne pada menit 53.

Tambahan satu gol itu, semakin memantapkan posisi Pacho di puncak daftar top skor sementara ISL dengan 13 gol.

Penyerang berasal dari Kamerun itu, seharusnya bisa menambah pundi gol jika tendangan penaltinya pada menit 9 tidak digagalkan kiper Fauzal Mubaroq.

Hukuman penalti diberikan wasit setelah Fandi Eko Utomo yang menyerbu ke jantung pertahanan Persiba, dijatuhkan pemain belakang lawan.

Persiba yang pekan lalu memecat pelatih Jaya Hartono dan saat ini ditangani Liestiadi, sempat mengimbangi permainan tuan rumah pada menit awal babak pertama.

Setelah kebobolan gol pertama, Persiba lebih banyak tertekan, meskipun mampu bertahan dan tidak kemasukan lagi hingga waktu istirahat.

Memasuki babak kedua, "Bajul Ijo" kembali tampil menekan dan menambah gol kedua lewat Pacho, yang kemudian dilanjutkan dua gol lagi oleh Greg Nwokolo.

Persiba semakin kesulitan mengimbangi tekanan Persebaya, setelah kapten tim Patrice Nzekou dikeluarkan wasit pada menit 65, menyusul kartu kuning kedua yang diterimanya akibat melakukan "diving".

"Hasil ini patut disyukuri, tetapi permainan anak-anak di babak pertama belum maksimal. Masih ada kesan main terburu-buru dan beberapa kali melakukan kesalahan elementer yang tidak perlu," kata pelatih Persebaya Rahmad Darmawan, usai pertandingan.

Pelatih Persiba Liestiadi mengakui dari segi materi pemain, timnya memang kalah kelas dari Persebaya, tetapi anak-anak asuhnya tetap bekerja keras memberikan perlawanan.

"Yang membedakan kualitas tim kami dengan Persebaya adalah Greg Nwokolo. Dia pemain yang pintar dan punya kualitas bagus, sehingga pemain kami kesulitan menjaganya," katanya.

Susunan pemain:

- Persebaya: Ferry Rotinsulu (penjaga gawang), OK John, Manahati Lestusen, M. Ilhan, Hasim Kipuw, Ricardo Salampessy/Ambrizal, Alfin Tuasalamony/Zaenal Haq, Dedi Kusnandar/Wahyu Subo Seto, Fandi Eko Utomo, Greg Nwokolo, Emmanuel Kenmogne.

- Persiba: Fauzal Mubaroq (penjaga gawang), M. Bachtiar, M. Kamri, Ahmad Sembiring, Fandi Mochtar, Patrice Nzekou, Yudi Khoirudin, Pape Ndiaye/Hendrie, Joko Sidiq, Resky N/Niko Malau, Rendy Siregar.

Pewarta: Didik Kusbiantoro
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014