SBMPTN digelar pada hari ini, berbeda dengan tahun lalu yang dilangsungkan selama dua hari. SBMPTN pada tahun ini, hanya digelar satu hari,"
Jakarta (ANTARA News) - Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) digelar serentak di 44 daerah di Tanah Air, pada Selasa (17/6).

Ujian tertulis tersebut diikuti 664.509 peserta, yang terdiri dari kelompok ujian saintek sebanyak 240.278 peserta, kelompok ujian soshum sebanyak 258.035 peserta, dan kelompok ujian campuran sebanyak 166.196 peserta.

"SBMPTN digelar pada hari ini, berbeda dengan tahun lalu yang dilangsungkan selama dua hari. SBMPTN pada tahun ini, hanya digelar satu hari," ujar Sekretaris Pokja Sekretariat Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) Bambang Hermanto di Jakarta, Selasa.

Untuk jadwal ujian keterampilan menyesuaikan dengan waktu dan tempat yang telah ditentukan oleh panitia pelaksana ujian keterampilan SBMPTN 2014, saat peserta melakukan pendaftaran ulang.

Materi ujian yang diujikan yakni Tes Kemampuan Dasar Saintek (TKD Saintek), Tes Kemampuan dan Potensi Akademik (TKPA), dan Tes Kemampuan Dasar Soshum (TKD Soshum).

"Mereka akan memperebutkan kuota 86.000 kursi di PTN," kata dia.

Sebanyak 63 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) ikut dalam SBMPTN 2014, yang terdiri dari 54 PTN dibawah naungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, dan 9 PTN dibawah Kementerian Agama.(*)

Pewarta: Indriani
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014