... hilang sejumlah uang dan 520 gram perhiasan milik keluarga... "
Madiun, Jawa Timur (ANTARA News) - Modus memanfaatkan rumah kosong ditinggal penghuninya shalat Ied masih terjadi, kali ini lebih dari setengah kilogram emas perhiasan digondol maling, di Madiun, Jawa Timur, Senin. 

Kejahatan itu ditangani Kepolisian Resor Madiun Kota, Jawa Timur, yang mendapat dua laporan pencurian di rumah kosong ditinggal penghuninya shalat Ied.

Wakil Kepala Polsek Kartoharjo, Polres Madiun Kota, AKP Sugeng Pamuji, mengatakan, rumah yang didatangi pencuri itu milik Mustain (32) warga Jalan Imam Bonjol, dan Samsudin (72) warga Jalan Kertamulya, Kelurahan Rejomulyo, Kecamatan Kartoharjo.

"Modusnya hampir sama, yakni mereka beraksi saat rumah kosong karena ditinggal pemiliknya menjalankan salat Ied pada pagi hari," ujar Sugeng.

Kedua korban rugi hingga belasan juta rupiah. Hal itu karena pencuri berhasil membawa sejumlah uang tunai dan perhiasan milik korban.

Mustain mengaku kaget saat sepulang dari salat Ied bersama keluarganya, mendapati pagar rumahnya yang semula terkunci sudah terbuka.

Setelah masuk ke dalam rumah, ia mengetahui enam lemari dan barang-barang di tiga kamarnya sudah berantakan.

"Yang hilang sejumlah uang dan 520 gram perhiasan milik keluarga. Lainnya belum tahu karena masih didata," kata Mustain.

Nasib serupa juga dialami Samsudin. Ia dan istrinya mendapati rumah sudah dalam kondisi terbuka sepulang dari salat Id. Pintu dan jendela rumahnya rusak akibat dicongkel pencuri.

"Saat saya lihat ke dalam, kondisi tiga kamar sudah awut-awutan karena diobrak-abrik pencuri," ungkap Samsudin.

Pewarta: Slamet Sudarmojo
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2014