Jakarta (ANTARA News) - Duta Besar Belarusia untuk Indonesia, Vladimir Lopate-Zagorsky mengharapkan Indonesia membuka kedutaan besar di Ibu Kota Belarusia, Minsk, menyusul hubungan bilateral antara kedua negara yang semakin meningkat dalam beberapa tahun terakhir.

"Kami berharap Indonesia akan membuka kedutaan di Minsk untuk lebih mempromosikan hubungan bilateral kedua negara. Di sektor ekonomi, Belarusia dan Indonesia dapat saling melengkapi. Kami punya produk-produk yang dibutuhkan Indonesia dan Indonesia mempunyai produk-produk yang kami butuhkan," kata Zagorsky di Jakarta, Kamis.

Kedutaan Belarusia di Jakarta mencatat kerja sama ekonomi dan perdagangan antara Indonesia dan Belarusia mencapai 1,8 juta dolar AS pada 1995 dan meningkat menjadi 219,2 juta dolar AS pada 2011.

Ekspor Belarusia ke Indonesia terutama kalium dan ban. Sementara ekspor Indonesia ke Belarusia berupa karet alam, kertas lapis, tembakau, lemak cokelat, ikan olahan, sepatu, minyak sawit dan kelapa. Secara umum, ekspor Indonesia ke Belarusia mecapai sekitar 100 komoditas.

Zagorsky mengatakan pembukaan Kedutaan Besar Indonesia di Minsk akan memudahkan hubungan bisnis dan lebih mempromosikan hubungan antar masyarakat Indonesia dengan masyarakat Belarusia.

Saat ini, Duta Besar Indonesia untuk Rusia Djauhari Oratmangun juga ditunjuk untuk menjadi Duta Besar Indonesia untuk Belarusia.

Hubungan Diplomatik Indonesia dengan Belarusia sudah terjalin sejak 18 Juni 1993. Pada 22 Agustus 2011, Belarusia membuka kantor kedutaan besar di Jakarta.

Pewarta: Imam Santoso dan Amie Fenia Arimbi
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2014