Bandarlampung (ANTARA News) - Gempa bumi dengan kekuatan 5,1 skala Richter yang terjadi di barat laut Kabupaten Simeulue Nanggroe Aceh Darussalam, Sabtu, pukul 04.49 WIB tidak berpotensi menimbulkan ancaman tsunami, demikian menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).

Menurut Kepala Stasiun Geofisika Kotabumi Lampung Yuharman, gempa itu berada pada lokasi dengan koordinat Lintang 2.86 derajat Lintang Utara (LU) dan Bujur 92.51 derajat Bujur Timur (BT), dengan kedalaman 10 km.

Lokasi gempa di pantai barat bagian utara Sumatera; 399 km barat laut Kabupaten Simeulue; 411 km barat daya Kabupaten Acehjaya; 437 km barat daya Kabupaten Aceh Besar; 431 km barat daya Banda Aceh NAD; dan 1.880 km barat laut Jakarta.


Pewarta: Budisantoso Budiman
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2014