...tetapi di poin-poin akhir saya bermain kurang tenang. Saat kedudukan match point 20-16, lawan jadi lebih percaya diri meladeni permainan saya. Malah saya yang jadi kurang tenang dan ragu-ragu...."
Jakarta (ANTARA News) - Pemain tunggal putri Indonesia, Linda Wenifanetri menang susah payah dari Sashina Vignes Waran pada pertandingan perdana Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2014 di Kopenhagen, Denmark, Senin.

Berdasarkan data dari tim media PBSI, pemain yang selama ini digembleng di pemusatan latihan nasional Cipayung Jakarta itu menang dengan dua set langsung dengan skor ketat, 21-18 dan 23-21 dalam waktu 49 menit.

"Meski rangking lawan di bawah saya, permainannya lumayan bagus. Pertahanannya cukup rapat begitu pula pengembalian bola. Cukup bagus. Yang jelas saya senang bisa melaju ke babak kedua," kata Linda Wenifanetri.

Perjuangan Linda Wenifanetri untuk melaju ke babak kedua terbilang cukup berat meski mampu menang dua games langsung. Lawan yang berasal dari Prancis sejak awal terus memberikan perlawanan yang ketat meski akhirnya Linda mampu menang 21-18.

Di games kedua, Linda sebenarnya bermain lebih tenang. Terbukti poin terus unggul hingga kedudukan 20-16. Butuh satu poin ternyata membuat andalan Indonesia di sektor tunggal putri ini lengah dan lawan mampu menyusulnya. Lewat perjuangan keras, Linda mampu unggul 23-21.

"Sebetulnya di game kedua saya merasa sudah lebih enak mainnya, tetapi di poin-poin akhir saya bermain kurang tenang. Saat kedudukan match point 20-16, lawan jadi lebih percaya diri meladeni permainan saya. Malah saya yang jadi kurang tenang dan ragu-ragu. Pengembalian lawan salah saya antisipasi, dikira keluar ternyata masuk. Selanjutnya, saya berusaha tampil lebih tenang," katanya.

Pemain asal klub Jaya Raya Suryanaga pada babak berikutnya akan menghadapi pemain asal Thailand, Nichaon Jindapon yang pada pertandingan pertama mendapatkan bye.

Hasil bagus Linda Wenifanetri ternyata tidak diikuti oleh pasangan ganda campuran, Marcus Fernaldi Gideon/Rizki Amelia Pradipta. Pasangan yang membuat kejutan pada Indonesia Open itu harus mengakui keunggulan pasangan Swedia, Jonathan Nordh/Emelie Lennartsson, 18-21, 11-21.

Pada pertandingan selanjutnya, akan turun empat wakil Indonesia yaitu Bellaetrix Manuputty (tunggal putri), Anggia Shitta Awanda/Della Destiara Haris dan Suci Rizki Andini/Tiara Rosalia Nuraidah (ganda putri) serta Praveen Jordan/Debby Susanto (ganda campuran). (*)

Pewarta: Bayu Kuncahyo
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2014