Samarinda (ANTARA News) - Kemilau Sarung Samarinda 2014 yang dijadwalkan digelar Jumat (29/8) akan menampilkan 150 model memperagakan berbagai kreasi busana menggunakan bahan atau kain khas ibu kota Provinsi Kalimantan Timur itu.

"Setelah dua tahun kami gelar, maka tahun ini Kemilau Sarung Samarinda kembali kami laksanakan pada Jumat (29/8) malam di Hotel Mesra Internasional, sekaligus merayakan HUT Kemerdekaan RI yang ke-69," ungkap Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Kominfo Kota Samarinda HM Faisal, Selasa.

Dengan konsep suasana yang baru dan audien yang berbeda, kata Faisal, pagelaran Kemilau Sarung Samarinda itu diharapkan dapat menambah tinggi nilai seni dan kreasi dengan materi bahan sarung Samarinda.

"Terutama, untuk dapat lebih mempromosikan bahwa bahan Sarung Samarinda dapat digunakan untuk banyak karya desainer bukan hanya untuk sarung saja," katanya.

"Suasana musik jazz live dari jazzer lokal Samarinda, sebuah poin baru di acara sejenis yang pernah ada. Tantangan baru juga pada gelaran Kemilau Sarung Samarinda tahun ini, di mana areal catwalk berada di atas swimming pool atau kolam renang dengan suasana alami malam hari ditambah pencahayaan menawan menambah nilai plus untuk acara ini kelak sehingga kami berharap masyarakat akan semakin menicntai Sarung Samarinda," ujar Faisal.

Tema Kemilau Sarung Samarinda 2014 tersebut yakni Jazz, Love dan Fashion, kemudian ada juga kejutan lain di mana akan tampil tim perbankan Kota Samarinda di bawah koordinasi Bank Indonesia yang juga akan menampilkan beragam busana kerja sarung Samarinda ala perbankan,

"Mudah-mudahan ini akan membawa dampak positif bagi perkembangan penjualan sarung, jika kelak perbankan pun berpartisipasi menggunakan busana kerja dengan bahan dari sarung Samarinda," harap Faisal.

Sementara, Ketua Panitia Kemilau Sarung Samarinda 2014 Agnes Gering, mengatakan, pada kegiataan tersebut akan menampilkan desain Sarung Samarinda hasil kreasi desainer lokal yang pada tahun lalu (2013) menampilkan karya 15 disainer.

"Tahun ini (2014) ada 20 disainer/agency modeling Samarinda yang siap beraksi dengan menampilkan 150-an model dengan busana bahan Sarung Samarinda, kemudian ditambah model dari kalangan perbankan dan instansi di lingkungan pemkot sehingga pagelaran ini akan meriah dan seru," ungkap Agnes Gering.

Pagelaran Kemilau Sarung Samarinda 2014 itu, lanjut Agnes Gering, juga menggandeng Dekranasda Samarinda.

"Ketua dan Wakil Ketua Dekranasda juga memastikan kehadirannya dan undangan sudah mulai kami sebarkan untuk menyaksikan acara ini. Bagi masyarakat yang berminat hadir dapat menghubungi kami di Disbudparkominfo," ujar Agnes Gering.

(A053/T007)

Pewarta: Amirullah
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014