Tokyo (ANTARA News) - Klub Jepang Yokohama F-Marinos dikenai denda 48.000 dolar AS oleh J-League Jumat setelah seorang pendukung rasialis menghina pemain berkulit hitam dalam sebuah pertandingan pekan lalu.

J-League menyangkal bahwa hukuman tersebut lebih ringan daripada yang dimaui, mengatakan kepada AFP mereka telah mempertimbangkan fakta bahwa hal tersebut merupakan "pelanggaran pertama" Yokohama.

Sebuah video memperlihatkan seorang penggemar Yokohama yang sedang melambaikan sebuah pisang ke arah penyerang Kawasaki Frontale asal Brazil Renato yang meramaikan media sosial Sabtu lalu, mempermalukan klub dan J-League, dimana ejekan rasial relatif jarang.

Yokohama memang segera mengidentifikasi pelakunya dan menjatuhkan larangan seumur hidup terhadapnya, namun ketua J-League Mitsuru Murai mengatakan: "Klub menangani kasus tersebut dengan tepat namun kami tidak merasa mereka cukup berbuat untuk meningkatkan kesadaran (tentang rasisme), sebab adalah tanggung jawab mereka."

J-league diharapkan akan menghukum keras Yokohama setelah penggemar dan pemain sama-sama mengungkapkan kemarahan mereka terhadap insiden tersebut, dimana mantan bek Jepang Yuji Nakazawa, yang bermain untuk F-Morinos, mengecam penghinaan rasis sebagai menyedihkan. (*)

Penerjemah: Kunto Wibisono
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014