Jakarta (ANTARA News) - Merek busana asal Prancis, The Kooples, menawarkan desain multifungsi untuk para pasangan kalangan menengah ke atas berusia 20-40 tahun yang berani mengekspresikan gaya di Indonesia.

"Desainnya klasik, bisa setiap musim dipakai. Ini bisa jadi investment thing, bisa dipakai lagi, bisa di mix and match. Jadi kayak beli satu dapat tiga," ujar salah satu fashion buyer The Kooples di Indonesia, Micheline C. Rusli, kepada ANTARA News, di Jakarta, Kamis malam.

"Misalnya blazer untuk perempuan, mau ke tempat kerja bisa pakai blazernya, kalau mau hang-out bisa dibuka blazernya," tambah dia.

Dia menjelaskan, desain-desain merek ini mengombinasikan potongan dan gaya, serta menitikberatkan rancangan pada detil.

Soal gaya, ia menambahkan, busana The Kooples bervariasi mulai dari gaya rock n roll hingga edgy.

Merek itu menawarkan busana dengan warna-warna seperti hitam, pastel, metalik dan merah dengan bahan tipis dan sejuk seperti sutra, katun dan sifon.

"Karena Indonesia lebih panas, makanya kita memilih baju-baju yang lebih tipis, bahannya ada chiffon, silk, cotton, jadi adem," kata Micheline.

Harga busana-busana The Kooples, menurut dia, dijual dengan harga mulai dari Rp1,5 juta hingga Rp10 juta.

"Soal harga tergantung, kalau misalnya mau cari look buat siang doang kayak simple t-shirt sama celana doang itu bisa dari Rp1,5 juta sampai Rp3,5 juta. Tapi kalau mau keliatan glamor, mau pakai dress itu bisa Rp8 juta sampai Rp10 juta," katanya.

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2014