Kami akan perjuangan DPD lebih dikenal,"
Jakarta (ANTARA News) - Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI terpilih periode 2014-2019 asal Kalimantan Barat, Oesman Sapta Odang atau Oso siap memperjuangkan kesetaraan antara lembaga perwakilan daerah itu dengan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI.

"Kami akan perjuangan DPD lebih dikenal," kata Oso di Jakarta, Jumat malam.

Dia menuturkan anggota DPD RI periode 2009-2014 telah menunjukkan kinerja dan prestasi yang baik, namun dirinya akan berusaha memperkenalkan DPD lebih dikenal masyarakat.

Dia juga menegaskan, upaya meningkatkan keberadaan DPD RI kepada masyarakat merupakan sebuah tantangan seluruh anggotanya.

Hal yang terpenting untuk memperkenalkan DPD RI, menurut Oso yakni mempublikasikan kinerja melalui media massa.

Pria berlatar belakang pengusaha itu menyatakan DPD RI dan DPR RI merupakan dua lembaga yang tidak boleh mencolok perbedaannya.

Terkait pencalonan sebagai Ketua DPD RI, Oso mengaku mendapatkan dukungan dari anggota DPD di wilayah Indonesia Timur.

Salah satu anggota DPD RI asal Sulawesi Selatan Bahar Ngitung meyakini Oso mampu meningkatkan kewibawaan DPD jika terpilih menjadi Ketua perwakilan daerah tersebut.

Bahar mengemukakan Oso mengenali DPD karena terlibat saat lahirnya lembaga perwakilan daerah tersebut pada 2004.

Saat itu, Oso menjabat sebagai Wakil Ketua MPR RI 1999-2004 sebagai perwakilan dari Fraksi Utusan Daerah (FUD) yang melatarbelakangi terbentuknya DPD RI.

Bahar menyatakan DPD RI membutuhkan sosok pemimpin yang berani, tegas, berpengalaman dan memiliki jaringan yang luas.(*)

Pewarta: Taufik Ridwan
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014