Kyoto (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memperkenalkan Presiden Terpilih Joko Widodo (Jokowi) kepada para pengusaha Jepang dan mengatakan bahwa pemerintahan baru akan melanjutkan kerja sama yang selama ini telah terjalin baik dengan Jepang.

"Saya telah bertemu dengan Presiden Terpilih Jokowi, dan saya sampaikan kerja sama dengan negara-negara sahabat dan saya harapkan kerja sama itu dapat dilanjutkan kembali," kata Presiden saat menerima pengusaha Jepang yang dipimpin oleh mantan Perdana Menteri Jepang Yosuo Fukuda di Kyoto, Senin.

Ia juga mengatakan bahwa hubungan Indonesia dan Jepang terus berkembang sejak dekade 1960an dan 1970an.

"Tentunya saat perekonomian Indonesia tengah berkembang saat ini kami tidak melupakan kawan-kawan dari Jepang untuk berinvestasi," katanya.

Presiden juga mengatakan, kalangan kelas menengah Indonesia semakin meningkat seiring dengan pertumbuhan perekonomian nasional dan kondisi itu menciptakan peluang ekonomi.

"Ini tentu merupakan potensi ekonomi, selain pengusaha Indonesia juga dapat menanamkan modalnya di Jepang," katanya.

Setelah menerima kunjungan pengusaha Jepang, Presiden Yudhoyono dan Ibu Negara Ani Yudhoyono dijadwalkan bertolak menuju Tanah Air pada Senin (29/9) sore.

Juru bicara Presiden Julian Aldrin Pasha, yang mendampingi Presiden Yudhoyono di Kyoto, mengatakan setelah tiba di Tanah Air pada Selasa (30/9) pagi Presiden akan berkonsultasi dengan pimpinan Mahkamah Konstitusi dan Hakim Konstitusi terkait Undang-Undang tentang Pemilihan Kepala Daerah.

Pewarta: Panca Hari Prabowo
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2014