Beliau lebih tahu psikologi di daerah, sebaliknya kami di daerah pasti mendukung...
Bandung (ANTARA News) - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil (Emil) optimistis Presiden Joko Widodo akan lebih mendengarkan dan tahu problem yang dihadapi pemerintah di daerah.

"Dengan latar belakang kepala daerah, wali kota dan gubernur, saya yakin Presiden akan lebih tahu problem di daerah dan paham psikologis yang kami hadapi di daerah," kata Ridwan Kamil di Bandung, Senin.

Ia menyebutkan, dengan pengalaman sebagai kepala daerah di tingkat dua, maka problematika daerah menjadi pemahamannya dan diharapkan menjadi dasar kebijakannya untuk meningkatkan sinergitas di daerah.

Menurut Emil ada peluang pemerintah daerah untuk mendapat pintu guna memberikan masukan-masukan dan penyelesaian masalah di daerah.

Ia menyebutkan, salah satunya terkait anggaran bantuan dari APBN untuk memaksimalkan kekurangan anggaran daerah. Di sisi lain daerah harus menggenjot pertumbuhan ekonomi dan pembangunan secara maksimal.

"Beliau lebih tahu psikologi di daerah, sebaliknya kami di daerah pasti mendukung, kita fatsun," katanya.

Pada kesempatan itu, Ridwan Kamil mengharapkan Presiden ke-7 RI itu bisa merealisasikan Indonesia Hebat sesuai dengan janji kampanyenya selama ini. Menurut dia stabilitas ekonomi, keamanan dan ketahanan sangat penting.

"Stabilitas ekonomi tak hanya terjaga secara makro, namun juga harus terjada secara mikro," katanya menambahkan.

Pewarta: Syarif Abdullah
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2014