Jakarta (ANTARA News) - Penyanyi Marcell Siahaan menyiapkan lagu khusus untuk Konser 3 Jari di Monas, Senin.

Konser 3 Jari menjadi rangkaian syukuran pesta rakyat atas pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla.
 
Marcell akan tampil solo dan bersama band-nya, Konspirasi.

Ia sudah menyiapkan lagu khusus bertajuk Bahasa Kalbu.

"Saya menyanyikan lagu Bahasa Kalbu. Menurut saya, lagu itu universal, ungkapan cinta pada orang yang kita kasihi bahkan pada bangsa dan negara," jelas Marcell.

"Kalau bersama Konspirasi, nanti akan membawakan lagu yang mengingatkan pada masa-masa kegelapan pada pemerintahan sebelumnya. Korupsi terjadi di mana-mana, fasis dari sayap kanan, dan lainnya," tambah Marcell.

Dia mengajak masyarakat mengawal pemerintahan baru.

"Kita mungkin sekarang senang-senang tapi setelah ini ada tugas lebih berat. Kita mengawal mereka, kita buka mata, telinga," kata Marcell.

Pewarta: Monalisa
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014