Bekasi (ANTARA News) - Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa bersilaturahmi dengan keluarga besar veteran perang Operasi Seroja Timor Timur di Kota Bekasi, Jawa Barat, Kamis.

"Kami ingin silaturahmi dengan para pejuang yang sudah memberikan pengabdian terbaik untuk negara," kata Khofifah dalam sambutannya di hadapan veteran perang dan keluarganya di Gedung Serbaguna Wisma Seroja, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi.

"Bagi kami, silaturahmi ini penting untuk mengingatkan masyarakat bahwa ada pejuang yang telah mendedikasikan hidupnya untuk keutuhan NKRI," katanya.

Menanggapi kedatangan Mensos itu, Ketua Forum Komunikasi Veteran Perang Seroja MS Ronny Muaya mengapresiasi kedatangan Khofifah di lingkungannya.

"Terima kasih sudah menyempatkan diri hadir di lingkungan kami pada masa perdana menjabat sebagai menteri," kata dia seraya mengaku berbahagia dikunjungi menteri karena sebelum ini sedikit sekali menteri yang menyempatkan diri hadir di lingkungan pejuang itu.

"Dari tahun ke tahun, jumlah menteri yang menyempatkan diri datang menengok kami masih bisa dihitung dengan jari," katanya.

Mensos berpesan kepada keluarga veteran perang untuk melanjutkan perjuangan keluarga mereka sesuai dengan kondisi sosial masyarakat saat ini.

"Keluarga juga harus bisa mengemban tugas yang sama, yakni berjuang dalam menegakkan norma sosial, berjuang dalam memberantas kemiskinan, dan lainnya," katanya.

Mensos lalu memerintahkan pemerintah daerah mendata kebutuhan sosial para keluarga veteran agar segera dialokasikan program bantuan yang sesuai.

"Kalau ada yang butuh kaki palsu untuk segera diganti dan sebagainya, saya minta didata agar segera dibantu," katanya.




Pewarta: Andi Firdaus
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014