Dalam era perkembangan dunia digital, media sosial menjadi sarana yang efektif dan efisien dalam membantu pemasaran,"
Makassar (ANTARA News) - Pakar Digital, Andi Syahwal Mattuju yang juga CEO Digital Planner mengatakan, media sosial merupakan sumber energi dari pemasaran.

"Dalam era perkembangan dunia digital, media sosial menjadi sarana yang efektif dan efisien dalam membantu pemasaran," kata Syahwal pada acara "Media Up Date Telkomsel dan Ekosistem Digital" di Makassar, Rabu.

Menurut dia, dari hasil survei diketahui sekitar 63 persen marketers (pelaku pemasaran) menggunakan media sosial dalam memasarkan produknya.

Hal tersebut dipicu dengan melihat peluang pengguna media sosial yang memanfaatkan fasilitas internet dan sistem digital itu meningkat dari tahun ke tahun.

"Di Indonesia terdapat sekitar 400 juta user aktif per hari atau setara dengan tujuh negara di Eropa," katanya.

Khusus di Indonesia, lanjut Syahwal, media sosial yang paling banyak digunakan adalah facebook, menyusul twitter, group facebook dan histagram.

Mencermati perkembangan era digital dalam sistem komunikasi dan interaksi sosial tersebut, maka perusahaan seluler Telkomsel menggelar lomba foto dan karya tulis jurnalistik secara nasional dengan mengusung tema "Telkomsel dan Ekosistem Digital di Indonesia".

"Foto dan tulisan yang dapat diikutikan lomba adalah yang sudah dipublikasikan dalam rentang 23 Juli - 23 November 2014. Tahap penilaian dilakukan pada pekan ke-4 November dan pengumuman pemenangnya pada Desember 2014," jelas Corporate Communication Area Pamasuka Telkomsel, Hasrina.

Adapun total hadiah bagi pemenang sebanyak Rp190 juta yang terdiri dari uang tunai dan gadget. Sedang tim penilai terdiri dari internal Telkomsel, pakar komunikasi dan penggiat digital.

Foto dan karya tulis jurnalistik dapat dikirimkan ke alamat email mediarelations@telkomsel.co.id paling lambat 23 November 2014, disertai bukti penanyangan, termasuk keterangan berupa data peserta, nama media dan tanggal publikasi.

Pewarta: Suriani Mappong
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014