Masa pencairan dana PSKS direncanakan pada bulan November-Desember 2014. Masyarakat penerima PSKS mulai hari ini (18/11) siap dilayani seluruh Kantor Pos di Indonesia,"
Jakarta (ANTARA News) - PT Pos Indonesia (Persero) mengumumkan pembayaran Program Simpanan Keluarga Sejahtera (PSKS) serentak di seluruh Kantor Pos di Indonesia kepada 14.075.925 Rumah Tangga Sasaran (RTS) mulai 18 November 2014.

"Masa pencairan dana PSKS direncanakan pada bulan November-Desember 2014. Masyarakat penerima PSKS mulai hari ini (18/11) siap dilayani seluruh Kantor Pos di Indonesia," kata Ketua Tim Pelaksana PSKS, Amrizal di Jakarta, Selasa.

PSKS merupakan program pemberian bantuan dana simpanan dari Pemerintah dalam rangka membangun keluarga produktif untuk memberdayakan dan melindungi masyarakat miskin.

Saat ini jumlah mayarakat miskin sekitar 25 persen (15,5 juta) telah mempunyai KPS (Kartu Perlindungan Sosial).

Amrizal menjelaskan, pencairan simpanan giro pos dilakukan sesuai dengan jadual yang sudah ditentukan Tim Satgas PSKS Pos Indonesia disesuaikan dengan kondisi dan kapasita masing-masing kantor bayar dengan membawa dan mengunjukan KPS dan kartu identitas diri asli ke petugas pencocokan yang ada di Kantor Pos.

Mekanisme penyaluran dana PSKS dalam bentuk Simpanan Giropos berdasarkan data RTS dari Kementerian Sosial RI.

Selanjutnya Tim Satgas PSKS akan melakukan verifikasi dan validasi daftar penerima bantuan dana yang ditetapkan oleh Pemerintah, yang secara administratif berfungsi sebagai bukti pembukaan rekening kolektif, specimen tandatangan, pengganti slip penarikan dan bukti penyerahan dana kepada RTS.

Untuk memudahkan masyarakat dalam pengambilan dana PSKS ujar Amrizal, Pos Indonesia bekerja sama dengan sekitar 10.000 komunitas (jumlah bisa bertambah sesuai dengan kebutuhan dan permintaan Pemda setempat).

"Petugas Pos Indonesia akan mendatangani lokasi-lokas komunitas untuk melakukan pembayaran PSKS kepada para anggota komunitas. Masyarakat dapat turut serta memantau realisasi pembayaran PSKS melalui website www.psks.info," paparnya.

Pembayaran PSKS dilakukan di 38 Kantor Pos seluruh Indonesia meliputi Banda Aceh, Medan, Padang, Pekanbaru, Tanjung Pinang, Palembang, Pangkalpinang, Bandarlampung, Jambi, Bengkulu, Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Utara, Bandung, Sukabumi, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Banjarmasin, Palangka Raya.

Selanjutnya, Samarinda, Pontianak, Tarakan, Denpasar, Mataram, Kupang, Makassar, Mamuju, Kendari, Palu, Manado, Gorontalo, Ambon, Ternate, Jayapura, Manokwari.

Pewarta: Royke Sinaga
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014