Suao, Taiwan (ANTARA News) - Taiwan pada Selasa meluncurkan kapal peluru kendali terbesarnya.

Korvet berbobot mati 599 ton bernama "Two Chiang" --Dua Sungai-- itu adalah yang pertama dari jenisnya, yang dibuat Taiwan dan dipuji Menteri Pertahanan Yen Ming sebagai "tercepat dan paling kuat" di Asia.

Dengan bersenjatakan 16 peluru kendali, termasuk delapan rudal anti-kapal selam supersonik Hsiung-feng III (Angin Berani), kapal itu akan meningkatkan kemampuan pertahanan Taiwan menghadapi Tiongkok.

"Mulai sekarang, kemampuan tempur angkatan laut akan mencapai satu tahap penting, kata Yen dalam satu acara peluncuran yang diselenggarakan di pelabuhan Suao, di daerah Yilan, Taiwan timur laut.

"Dengan rampungnya generasi baru kapal perang angkatan laut diharapkan akan menjamin keamanan di Selat Taiwan dan melindungi jalur pelayaran," tambahnya.

Laksamana Muda Wen Chen-kuo mengemukakan kepada AFP bahwa rudal supersonik itu sangat sulit dicegat.

Kapal itu menggunakan teknologi siluman untuk mengurangi pantulan gelombang radar, membuatnya sulit untuk dideteksi, dengan kecepatan maksimun 38knot perjam dan dapat menempuh jarak 3.704 km.

Kapal itu sempat berlayar sebentar Selasa untuk menunjukkan kemampuannya kepada wartawan sebelum kembali ke pelabuhannya.

(Uu.SYS/C/H-RN/A/B002)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014