Inggris (ANTARA News) - Neil Warnock telah dipecat sebagai pelatih Crystal Palace dan Keith Millen menggantikan tempatnya saat bertandang ke QPR, Minggu.

Palace hanya menang satu kali dari 12 laga mereka ketika menundukkan Liverpool pada 23 November. Dengan kekalahan 1-3 dari Southampton di Boxing Day, Palace harus tergelincir ke zona degradasi.

Warnock (66) kembali ke Palace pada Agustus menyusul kepergian Tony Pulis dua hari sebelum awal musim. Namun, hanya memenangi tiga pertandingan dari 17 laga sejak menunggangi tim selatan London itu.

"Crystal Palace mengonfirmasi hari ini bahwa Neil Warnock telah dibebaskan dari tanggung jawabnya dan tak lagi menangani tim utama," pernyataan Palace.

"Klub berterima kasih pada Neil untuk semua kerja keras dan energi selama empat bulan terakhir. Keith Millen akan memimpin tim melawan Queens Park Rangers pada Minggu sebagai pelatih caretaker."

Warnock awalnya meninggalkan Palace pada 2010 setelah mereka masuk ke administrasi, bergabung QPR dan membawa mereka ke Liga Inggris sebelum dipecat delapan bulan setelahnya pada Januari 2012.

Bulan berikutnya, dia menjadi pelatih Leedds United, kemudian dipecat setahun kemudian, demikian skysports.com.

Pewarta: Okta Antikasari
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014