klub ini telah memberi kepercayaan diri kepada saya, dan saya akan membayar kontan dengan penampilan terbaik
Turin (ANTARA News) - Lukas Podolski berkomentar seraya berharap dapat "menyamai prestasi yang pernah dicapai pemain legendaris seperti Ronaldo dan Zanetti" setelah ia bergabung bersama dengan Inter Milan.

Mantan pemain Arsenal itu telah merampungkan urusan kontraknya di Inter Milan. Pertanyaannya, apakah pelatih Roberto Mancini bakal menurunkan pemain yang pernah membawa timnas Jerman menjadi juara Piala Dunia 2014 itu?

Juventus bakal menghadapi Inter Milan dalam laga bertajuk Derbi d'Italia yang dihelat di Juventus Stadium, Turin pada Rabu dini hari WIB.

"Sekarang sudah resmi, bahwa saya menjadi bagian dari salah satu klub terkenal di dunia, yakni Inter Milano," tulis Poldi, panggilan akrab Podolski lewa media Twitter dan Instagram, sebagaimana dikutip dari laman Football Italia.

"Saya menyambutbaik dan menyambut sukacita karena klub ini telah memberi kepercayaan diri kepada saya, dan saya akan membayar kontan dengan penampilan terbaik," katanya.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih secara istimewa kepada pelatih Roberto Mancini yang telah memberi kesempatan kepada saya untuk membela Inter. Ia memudahkan proses kedatangan saya ke klub ini," katanya.

"Saya berharap dapat menyamai prestasi sejumlah pemain legendaris klub ini, yakni Ronaldo, Zanetti, Klinsmann, Brehme, Matthaus dan banyak pemain lainnya," katanya.

Podolski banyak disebut bakal diturunkan dalam laga melawan Juventus di ajang Serie A di awal tahun 2015 ini. Podolski bakal mengenakan jersey bernomor punggung 11.   

Penerjemah: AA Ariwibowo
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2015