California (ANTARA News) - Aktor dan aktris  yang menghadiri penghargaan Golden Globe 2015 menunjukkan dukungan terhadap majalah Charlie Hebdo, yang pekan lalu diserang.

Aktris Helen Mirren menyematkan pena di gaunnya yang berwarna merah sementara George Clooney memakai pin bertuliskan "Je Suis Charlie" (Saya Charlie) sebagai bentuk dukungan mereka terhadap majalah satir mingguan tersebut.

Seperti yang diberitakan Reuters, para bintang Hollywood ini mengekspresikan dukungan mereka terhadap kebebasan berpendapat di ajang karpet merah penghargaan ke-72 yang diadakan di Beverly Hills Hotel, Minggu (11/1) waktu setempat.

Serangan terhadap Charlie Hebdo tersebut menjadi keprihatinan di malam ceria penghargaan untuk industri film dan televisi yang diselenggarakan oleh Hollywood Foreign Press Association (HFPA).

"Sebagai jurnalis internasional, kami mengerti pentingnya kebebasan berekspresi," kata Presiden HFPA Theo Kingma.

"Bersama-sama kita akan menentang siapapun yang ingin menekan kebebasan berpendapat, di mana pun, mulai dari Korea Utara hingga Paris," katanya dihadapan tamu undangan.

Pembawa acara Amy Poehler dan Tina Fey, yang terpilih untuk ketiga kalinya, juga berkelakar tentang kebebasan berekspresi.

Mereka membuka acara tersebut dengan candaan tentang Sony Pictures yang diretas.

Korea Utara, yang membantah terlibat dalam aksi meretas itu,  marah terhadap film "The Interview" dari Sony Pictures yang menggambarkan pembunuhan pemimpin mereka Kim Jong Un.

"Malam ini kita akan merayakan acara televisi yang kita sukai dan film yang juga Korea Utara suka," kata Fey.


Penerjemah: Natisha Andarningtyas
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2015