Madrid (ANTARA News) - Polisi, Sabtu, menahan empat tersangka ekstrimis muslim garis keras di wilayah Spanyol yang berbatasan dengan Maroko, Ceuta, dan kini mereka tengah diselidiki mengenai rencana menyerang Spanyol.

Mereka adalah rangkaian terakhir pelaku yang ditangkap di Ceuta dan wilayah Spanyol lainnya di Afrika Utara, Melilla, di mana pihak berwenang telah memonitor sel-sel tersangka ekstrimis.

Polisi mencari dua material dalam penggerebekan pagi buta itu, kata kementerian dalam negeri Spanyol seperti dikutip AFP.

"Mereka tengah menyelidiki apakah penahanan-penahanan itu yang membentuk sebuah sel yang punya infrastruktur untuk melancarkan serangan ke wilayah negara kami," kata dia.

Polisi Spanyol telah menahan sekitar 50 tersangka ekstrimis muslim garis kera dalam setahun terakhir, demikian AFP.


Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015