Pekanbaru (ANTARA News) - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan Mitsubishi di Indonesia, meluncurkan Mitsubishi New Mirage Sport untuk pasar Riau, di Pekanbaru, Minggu.

Menurut Operating General Manager MMC Marketing Division KTB Duljatmono, Riau merupakan pasar terbesar kendaraan penumpang Mitsubishi di Sumatera, mengikuti kemudian Padang, Lampung, dan Sumatera Selatan.

Sumatera secara keseluruhan menyumbang sekitar 20 persen penjualan kendaraan penumpang Mitsubishi secara nasional, Jabodetabek dan Jawa 70 persen, sisanya daerah lain. Total jaringan penjualan Mitsubishi di Indonesia sekarang sekitar 240 outlet, dengan 65 di antaranya merupakan dealer khusus kendaraan penumpang dan akan terus ditambah.

Tahun ini, kata Duljatmono, akan ada penambahan 5-10 jaringan penjualan baru di Jawa dan Sumatera, sedangkan Kalimantan akan menyusul.

Sekarang, Krama Yudha Tiga Berlian Motors sudah memisahkan penanganan untuk kendaraan komersial dan penumpang agar masing-masing lebih fokus.

Varian baru New Mirage Sport yang hadir bersama New Mirage GLX, GLS, dan Exceed itu tampil dengan beberapa perubahan pada eksterior dan interior dibanding pendahulunya.

New Mirage Sport, kata Duljatmono, di Riau khususnya Pekanbaru harganya sama dengan di Jabodetabek yakni Rp172 juta.

Burhanuddin Cheng, Business Manager PT Pekan Perkasa Berlian Motor, dealer resmi Mitsubishi di Pekanbaru, menambahkan bahwa untuk Mirage Exceed di Riau dihargai Rp179 juta, selisih Rp2 juta dibanding Jakarta karena ada ongkos kirim.

City car Mitsubishi Mirage menyasar konsumen segmen kawula muda, ibu-ibu rumah tangga, dan karyawan yang kesehariannya memiliki mobilitas tinggi dan dinamis. Penjualan Mitsubishi Mirage di Riau, menurut Nila Riana, GM PT Suka Fajar --salah satu dari dua dealer resmi Mitsubishi terbesar di Pekanbaru selain Pekan Perkasa-- pada 2014, 500 unit.

Tahun ini, katanya, ditargetkan naik antara 10-15 persen, dengan dukungan hadirnya varian baru New Mirage dan New Mirage Sport.
Pewarta:
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2015